Boalemo

Peringati Hari Kartini, Boalemo Luncurkan Sekolah Perempuan Berdaya

×

Peringati Hari Kartini, Boalemo Luncurkan Sekolah Perempuan Berdaya

Sebarkan artikel ini
Launching Sekolah Perempuan Berdaya Boalemo,Dirangkaikan Dengan Peringatan Hari Kartini,FOTO : Rifal Talawa BICARA.COM

Nikmati Update Berita Terbaru dari Bicaraa.com Setiap Hari Melalui Saluran Whatsapp, Bisa Klik Disini

BICARAA.COM ,BOALEMO – Sekolah Perempuan Berdaya resmi diluncurkan di Kabupaten Boalemo, Senin (21/4/2025), bertepatan dengan peringatan Hari Kartini , yang digelar di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo.

Ketua Dharma Wanita Persatuan Boalemo, Heldi Vanny Alam, selaku ketua panitia menyampaikan, sekolah ini merupakan ruang pembelajaran nonformal yang dirancang untuk memberdayakan perempuan.

“Ini wadah bagi perempuan Boalemo untuk belajar kepemimpinan, kewirausahaan, literasi digital, dan advokasi sosial. Harapannya akan lahir perempuan-perempuan tangguh dari sini,” ujarnya.

Program ini merupakan kolaborasi antara organisasi perempuan dan sejumlah perguruan tinggi seperti Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO) dan Universitas Bina Taruna Gorontalo.

Heldi menegaskan, semangat Kartini yang mendirikan sekolah perempuan di Jepara menjadi inspirasi utama peluncuran program ini.

Sementara itu Wakil Bupati Boalemo, Lahmudin Hambali, yang hadir dalam peluncuran tersebut, menyatakan dukungan penuh dari pemerintah daerah.

“Perempuan berdaya adalah kunci kemajuan daerah. Sekolah ini langkah konkret yang patut diapresiasi,” katanya.

Peluncuran ini juga dihadiri oleh Ketua Gabungan Organisasi Wanita Boalemo, Dinas PPA Provinsi Gorontalo, serta perwakilan dari UMGO dan UNBITA.

Dengan dukungan lintas sektor, Sekolah Perempuan Berdaya diharapkan bisa menjadi motor penggerak perubahan, membentuk generasi perempuan yang mandiri, kritis, dan berperan aktif dalam pembangunan daerah. (*)

Share:   

Baca Berita Kami Lainnya di: 
Putih-Biru-Modern-Simpel-Selamat-Hari-Dokter-Nasional-Instagram-Post-3