BICARAA.COM, GORONTALO– Polresta Gorontalo Kota menggelar patroli malam untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas penyakit masyarakat (Pekat) dan kejahatan jalanan di Kota Gorontalo, Minggu dini Hari (02/06/2024).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kabag Ops Kompol Suharjo, dan dihadiri oleh Kasat Samapta Kompol Asli, serta Kasat Narkoba Akp Ricky P. Parmo, beserta personel Polresta Gorontalo Kota.
Dalam keterangannya Kompol Suharjo menyampaikan, kegiatan patroli ini dilakukan untuk mencegah gangguan masyarakat dan penyakit masyarakat.
Dalam hal ini seperti peredaran minuman keras (miras), balap liar, perjudian, premanisme, prostitusi online, senjata tajam, dan narkoba.
“Kegiatan yang dilakukan bertujuan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polresta Gorontalo Kota dari berbagai jenis gangguna yang meresahkan masyarakat,” ujarnya.
Sasaran patroli kali ini meliputi kos-kosan, tempat hiburan, warung yang diduga menjual miras, serta tempat berkumpulnya masyarakat yang berpotensi terjadinya kejahatan.
Selain itu, lanjut kompol Suharjo, patrol yang dilakukan juga merupakan respons cepat terhadap aduan masyarakat terkait balap liar yang meresahkan masyarakat dan pengguna jalan.
Dalam kegiatan patroli tersebut, beberapa remaja yang sedang berkumpul di pinggir jalan diperiksa untuk mencegah peredaran barang-barang terlarang seperti senjata tajam dan narkoba.
Namun, tidak ditemukan barang-barang terlarang tersebut, demikian diungkapkan oleh Kompol Suharjo.
“Ada aduan masyarakat soal balap liar, sehingga kami turun untk menertibkan itu,” paparnya.