Olahraga

Kemenangan Dramatis Portugal Skor 2-1 atas Republik Ceko di Euro 2024

×

Kemenangan Dramatis Portugal Skor 2-1 atas Republik Ceko di Euro 2024

Sebarkan artikel ini
Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

BICARAA.COM – Sport Stadion Red Bull Arena menjadi saksi pertandingan Timnas Portugal atas Republik Ceko. Rabu (19/06/2024) dinihari.

Portugal yang begitu berambisi untuk menang pada laga ini, mengerahkan seluruh pemainnya untuk mendapatkan gol lebih awal,

Sangat disayangkan pada menit ke-25 tendangan Ruben Dias masi diblok (Pavel Sulc).

Melihat ronaldo dan kawan-kawan sangat agresif untuk menyerang, Ceko tak tinggal diam.

Pada menit-menit akhir babak prrtama Republik Ceko berusaha menekan portugal, tetapi usaha tersebut belum membuahkan Gol.

Keputusasaan Portugal mulai nampak setelah Ceko menutup serangan Portugal dari sektor tengah, bahkan Kiper (Jindich Stanek) menggagalkan peluang emas Ronaldo pada menit ke-45+1.

Pada babak ke dua, tepatnya menit ke -58. Pemain andalan portugal itu (Ronaldo) kembali mendapatkan peluang bagus melalui tendangan bebas.

Namun, tendangan bebas Ronaldo yang di yang mematikan itu masih mengarah ke tengah gawang dan bisa ditangkap kiper republik ceko (Jindich Stanek).

Berharap untuk unggul lebih dulu, Ronaldo dan kawan-kawan malah kebobolan oleh Rep. Ceko lewat gol Lukas Provod pada menit ke-62 berkat assist Vladimir Coufal.

Dari sisi kanan Coufal memberikan umpan tarik kepda Provod yang berdiri di depan kotak penalti. Provod kemudian melakukan tendangan placing ke pojok kiri gawang Portugal.

Ketinggal satu gol atas ceko, membuat portugal lebih agresif melancarkan serangan untuk menyamakan kedudukan.

Tidak butuh waktu lama, gol penyeimbang lahir hanya berselang 7 menit. Bermula dari umpan silang Vitinha ke tiang jauh di sisi kiri, Nuno mendes mencetak gol lewat sundulan ke gawang Ceko.

Share:   

Baca Berita Kami Lainnya di: 
Putih-Biru-Modern-Simpel-Selamat-Hari-Dokter-Nasional-Instagram-Post-3