Gulir Kebawah Untuk Tetap Baca Berita
Merah-Ilustrasi-Kampanye-Ayo-Memilih-Pemilihan-Umum-Instagram-Post-2
Gorontalo

Hilang Dua Hari, Seorang Nenek Dikabarkan Tenggelam di Sungai Bulango, Kota Gorontalo

×

Hilang Dua Hari, Seorang Nenek Dikabarkan Tenggelam di Sungai Bulango, Kota Gorontalo

Sebarkan artikel ini

BICARAA.COM, GORONTALO– Kabar duka menyelimuti Kota Gorontalo atas peristiwa tenggelamnya Dani Paloa (78), Warga Desa Molosipat W, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo.

Dani Paloa diduga tenggelam di Sungai Bulango, yang terletak di Kelurahan Molosipat, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo.

Kejadian tragis ini pertama kali terungkap sekitar pukul 13.15 WITA setelah petugas komunikasi menerima laporan dari Babinsa Kelurahan Molosipat.

Menindaklanjuti laporan tersebut,  SAR Gorontalo segera bergerak cepat dengan mengerahkan personel melalui tim gabungan untuk melakukan pencarian di area sungai Bulango.

“Dari informasi yang kami terima, terjadi kejadian membahayakan manusia pada pukul 13.15 Wita. Satu orang warga diduga jatuh ke Sungai Bolango,” kata Kepala Kantor SAR Gorontalo, Heriyanto, pada Rabu (29/5/2024).

Informasi yang dihimpun dari bicaraa.com, korban sebelumnya dikabarkan hilang sejak Senin (27/5/2024), dan hingga saat ini, keluarga sama sekali belum mengetahui keberadaan korban.

Keluarga korban lantas mengunjungi Polsek Kota Barat dan melaporkan orang hilang tersebut karena muncul dugaan korban tergelincir di sungai Bulango.

Dalam upaya pencarian dan pertolongan, Tim Rescue Kansar Gorontalo serta unsur terkait seperti Polsek Kota Barat, BPBD Kota Gorontalo, relawan IEA, dan FKP3 Gorontalo segera bergerak ke lokasi kejadian.

Mereka membawa perlengkapan yang cukup lengkap untuk mendukung operasi pencarian, termasuk peralatan seperti truk personil, mobil rescue tipe II, perahu karet, dan alat komunikasi lainnya.

Share:   

Baca Berita Kami Lainnya di: 
Biru-dan-Ungu-Modern-Webinar-Bisnis-Facebook-Post-1
Merah-Ilustrasi-Kampanye-Ayo-Memilih-Pemilihan-Umum-Instagram-Post-2