BICARAA.COM, GORONTALO– Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Gorontalo Kota menjalankan patroli malam di wilayah hukum Kota Gorontalo, Jumat dini hari (24/05/2024).
Patroli dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim, Kompol Leonardo Widharta, dan dimulai pukul 23.00 Wita.
Patroli malam merupakan tindakan penjagaan pada jam-jam larut yang sering dimanfaatkan oleh para pelaku kejahatan.
Kompol Leonardo menjelaskan bahwa rute patroli meliputi sejumlah lokasi strategis seperti sepanjang jalan Panjaitan, Pasar Sentral, kompleks pertokoan.
Ditambah juga, sepanjang jalan HB. Jassin, Simpang Lima, Bengawan Solo, perbatasan Kota Gorontalo dan Bone Bolango, eks Terminal Andalas.
Serta sepanjang jalan Andalas yang sering dijadikan arena balap liar oleh para remaja pada malam hari.
“Malam hari adalah waktu rawan terjadinya kejahatan, olehnya patroli dilakukan disejumlah lokasi titik rawan kejahatan di Kota Gorontalo,” paparnya.
Selama patroli berlangsung, ungkap Kompol Leonardo, tim patroli turut membubarkan beberapa kelompok masyarakat yang tengah berkumpul yang berpotensi terjadinya perkelahian dan pesta Miras.
Tak lupa juga memberikan himbauan agar kembali ke rumah masing-masing, dan tidak melakukan perbuatan yang mengganggu kenyamanan masyarakat dan lingkungan sekitar.
“Kami bubarkan sebagian kerumunan warga, pikirnya kami ini berpotensi, sehingga kami suruh balik ke rumah masing-masing,” tandasanya.
Disatu sisi, Kapolresta Gorontalo Kota, Kombespol Ade Permana juga turut menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Gorontalo untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban.